Selasa, 25 Januari 2011

ISENG ISENG BERHADIAH: Mengedit Foto Menggunakan Fhoto Scape

ISENG ISENG BERHADIAH: Mengedit Foto Menggunakan Fhoto Scape: "Hehehe, bukannya narsis coy.... Tapi memang sudah suratan takdirnya kalo saya suka berpose seperti itu.... Nah sekarang saya akan sedikit m..."

Mengedit Foto Menggunakan Fhoto Scape

Hehehe, bukannya narsis coy....
Tapi memang sudah suratan takdirnya kalo saya suka berpose seperti itu....

Nah sekarang saya akan sedikit menjelasakan mengenai photoscape, tapi sebelumnya teman-teman pasti ingin bertanya kenapa saya memilih photoscape daripada photoshop. Hal ini disebabkan karena saya tidak ingin repot saja, pada dasarnya photoscape dan photoshop itu sendiri tidak begitu berbeda yang membedakannya hanyalah tingkat kemudahan dalam menggunakanya saja, dan bagi para teman-teman yang biasa berbisnis dibidang percetakan photo lebih efektif menggunakan photoscape karena lebih cepat dan simple daripada photoshop yang semua desainnya kita yang membuat konsepnya.

dengan demikian akan lebih memudahkan kita bukan ?,
tapi bagi yang tidak setuju dengan pendapat saya ya silakan, karena setiap orang memiliki tingkat penilaian yang berbeda-beda pula sehingga mengakibatkan perbedaan pendapat yang wajar,
gambar diatas ini merupakan hasil editan dari photo scape, tapi untuk menghasilkan gambar yang lebih baik akan lebih bagus apa bila menggabungkan pengeditan menggunakan photoscape dan photoshop itu sendiri. karena hasilnya akan sangat lebih baik, namun waktu yang dibutuhkan pun tidak lah sebentar...
Jadi selamat mencoba.....

Fungsi - Fungsi yang terdapat Di Visual Basic 6.0

Berikut ini adalah beberapa fungsi yang sering kita jumpai didalam bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 tetapi tidak semmua fungsi saya tulis karena saya tidak sempat untuk menulisnya, yang saya cantumkan disini hanyalah beberapa fungsi yang sering digunakan dalam VB 6.0 yaitu :

Fungsi Matematika
1.Abs ( )
Menghasilkan nilai mutlak dari sebuah nilai ( Positif ).
Contoh : Abs (-10) = 10
2.Atn ( )
Nilai Arctangen (dalam Radian)
Contoh : Atn (3.14) = 1.2626
3.Len ( )
Jumlah karakter numberik
Contoh : Len (1234) = 4
4.Round (Nilai,x)
Membulatkan nilai sebesar x angka di belakang koma
Contoh : Round (1.23,1) = 1.2

Fungsi String
1.Asc (str)
Mengubah string menjadi nilai ascii
Contoh : Asc(“A”) = 65
2.Chr (int)
Mengubah nilai ascii menjadi karakter
Contoh : Chr(65) = A
3.Lcase (str)
Mengubah semua string menjadi berhuruf kecil
Contoh : Lcase (“AAA”) = aaa
4.Ucase (str)
Mengubah semua string menjadi berhuruf besar
Contoh : Ucase (“aaa”) = AAA
5.Strreverse (str)
Membalikan urutan huruf string
Contoh : strteverse (“Visual”) = lausiV
6.Left(str,banyak karakter yang akan diambil dari kiri)
7.Right(str, Banyak karakter yang akan diambil dari kanan)
8.Mid(str, Mulai dari karakter urutan ke, Banyak)

Demikianlah beberapa fungsi yang sering sekali saya gunakan namun apabila kurang lengkap mohon dimaklumi, namanya juga masih belajar.

Minggu, 23 Januari 2011

ISENG ISENG BERHADIAH: Cara Menahan Emosi Dalam Bermusyawarah

ISENG ISENG BERHADIAH: Cara Menahan Emosi Dalam Bermusyawarah: "Bagi sebagian orang musyawarah merupakan cara yang paling tepat untuk menyelesaikan masalah, terutama untuk permasalahan yang menyangkut kha..."

Cara Menahan Emosi Dalam Bermusyawarah

Bagi sebagian orang musyawarah merupakan cara yang paling tepat untuk menyelesaikan masalah, terutama untuk permasalahan yang menyangkut khalayak ramai dan penting bagi semua orang. Hal ini harus dilakukan karena apa bila permasalahan tersebut tidak segera diatasi maka di khawatirkan permasalahan tersebut akan menjadi lebih buruk dan akan merusak keadaan.
Namun kadang-kadang didalam melakukan musyawarah tidak lah selalu berjalan sesuai dengan keinginan, dan kadang-kadang tempat musyawarah yang tadinya merupakan tempat menyelesaikan masalah malahan menjadi tempat masalah baru, bahkan tidak sedikit tempat musyawarah malah menjadi ajang adu jotos antar sesama warga yang tidak sepihak atau tidak sependapat, nah berikut ini ada beberapa tips untuk menahan emosi didalam bermusyawarah :
1.Duduklah jika masih berdiri,
Karena posisi berdiri lebih berpotensi untuk memancing amarah seseorang apalagi ketika permasalahan yang sedang dihadapi oleh seseorang tersebut cukup berat, hal ini dapat mempercepat emosi seseorang itu meledak, maka dari itu apa bila sudah terasa berat untuk berdiri maka disarankan untuk duduk saja karena akan jauh lebih baik dari pada berdiri.
2.Carilah air minun
air minum terutama yang dingin-dingin sangat membantu dalam meredam amarah seseorang karena akan memberikan efek yang sangat baik dalam memberikan ketenangan bagi seseorang yang sedang emosi.
3.Wudhu ( Muslim ) / cuci muka
dengan adanya aliran air yang menyegarkan memungkinkan untuk lebih memberikan kesejukan baik jasmani maupun rohani bagi seseorang yang sedang emosi, sehingga emosi yang tadinya meledak-ledak akan sedikit lebih terkontrol.
4.Solat
Meminta petunjuk kepada sang pencipta akan lebih baik daripada bersitegang dan tidak menyelesaikan masalah sama sekali, karena segala kebaikan hanya ada pada sang pencipta alam semesta ini sehingga lebih baik solat dan berdoa memohon petunjuk dari-Nya.
5.Pulang kerumah dan langsung tidur.
ini merupakan solusi terakhir dan biasanya berhasil apabila dilakukan dengan sungguh sungguh tanpa melibatkan pihak ketiga ( anak dan istri ) karena di khawatirkan emosi yang tadinya masih ada malah meledak ke orang yang salah.

Nah itulah beberapa tips untuk menghidari ataupun meredam emosi ketika berada didalam sebuah majelis musyawarah, sehingga keputusan yang dihasilkanpun lebih berkualitas dan bermanfaat bagi semua pihak yang terlibat didalamnya.
Amin,

Minggu, 16 Januari 2011

Kereta Api = Transportasi Murah tapi mengecewakan

Kereta api merupakan salah satu sarana transportasi darat yang cukup diminati bagi sebagian orang kalangan menengah kebawah di negara indonesia, selain murah kereta api juga merupakan alat transportasi yang dianggap dapat menghindari kemacetan dari kendaraan bermotor.
Pelayanan yang memuaskan dan infrastruktur yang memadai sangatlah di harapkan bagi para penumpang yang setia menggunakan alat transportasi ini, namun kenyataannya dilapangan tidaklah seperti yang diharapkan. Masih banyak infrastruktur dari alat transportasi ini yang tidak memadai, bahkan bisa dikatakan tidak layak untuk dipakai karena sangatlah tidak memberikan kenyamanan bagi penumpang yang berada didalamnya terutama kereta api kelas ekonomi. Tempat duduk yang sangatlah tidak nyaman dan bau toilet yang sangat mencekam menjadi momok tersendiri bagi para penumpang kereta api. Bahkan tidak hanya hal itu saja, kadang-kadang kereta api ekonomi tidak lah sepenuhnya menjadi sarana transportasi umum, melainkan tempat berdagang bagi pedagang asongan yang menumpang di kereta api tersebut, lalu masihkah hal ini bisa menimbulkan rasa nyaman bagi kita sebagai penumpang ?, tentu jawabannya adalah tidak, karena hal ini malah menimbulkan rasa was-was bagi kita sebagai penumpang.
selain hal tersebut diatas, masih banyak hal-hal yang semestinya tidak pantas terjadi.
namun, kurangnya perhatian dari pemerintah pusat maupun daerah menyebabkan hal ini menjadi berlarut-larut, selain jadwal tiba ditujuan yang sangat tidak tepat waktu masih banyak kekacauan dalam prosedure pengoperasian misalnya saja masih banyak petugas-petugas yang melakukan pungutan liar diatas gerbong kereta api, tapi mau bagaimana lagi ....?, inilah indonesia, negara ku yang sangat kucintai tetapi pemerintahnya banci....
kapan ya semua mimpi tentang negara yang ideal ini akan terwujud ?, atau hanya akan menjadi mimpi sampai nanti allah yang menjatuhkan hukumannyan kepada negeriku ini,semoga kelak mimpi ini akan menjadi kenyataan....
Amin.

Jumat, 14 Januari 2011

Perkembangan IT di Lampung.

Dewasa ini perkembangan ilmu computer dan teknologi diseluruh dunia sedang berkembang pesat, tidak terkecuali di daerah kecil sekalipun. Karena ilmu teknologi itu sendiri ada di sekeliling kita, bahkan tanpa kita sadari sendiri kita sudah lama berhubungan dengan yang namanya teknologi itu sendiri.
Di lampung sendiri banyak perguruan tinggi swasta maupun negeri yang menawarkan pendidikan yang berbasis ilmu teknologi dan komunikasi, bisa kita lihat saja sebagai sampel pada perguruan tinggi teknokrat maupun darmajaya. Kedua perguruan tinggi tersebut merupakan perguruan tinggi swasta yang menawarkan pendidikan dibidang komputerisasi dan teknologi, dengan peminat yang semakin hari semakin bertambah institusi tersebut menawarkan basis kompetensinya masing-masing.
Akhir-akhir ini perkembangan dunia computer sudah mencapai pada tingkatan yang sangat tinggi, baik dari bahasa pemrogramannya maupun kurikulum pendidikannya itu sendiri. Namun sangat disayangkan sekali karena sangat jarang mahasiswa itu sendiri belajar mengenai bahasa pemrograman maupun tentang basis data, berdasarkan reset yang saya lakukan hampir 75% mahasiswa di setiap perguruan tinggi jurusan teknik informatika dan sejenisnya tidak menguasai ataupun bahkan kebanyakan tidak mengerti mengenai sebuah bahasa pemrograman, jangankan untuk banyak bahasa pemrograman, satu bahasa pemrograman saja belum tentu mereka menguasainya. Hal ini sangat disayangkan karena tidak sesuai dengan kapasistas pendidikan yang sedang dijalaninya, tentunya akan sia-sia sekali kita mendapatkan gelar sarjana computer kalau kita sendiri tidak tahu apa itu computer dan elemen-elemen apa saja yang terkait didalamnya. Bahkan tidak sedikit dari mahasiswa tersebut yang tidak bisa melakukan install ulang pada komputernya masing-masing, menyedihkan sekali bukan ?. hal ini tentu akan sangat mengecewakan bagi kedua belah pihak baik dari kampus tempat mahasiswa itu belajar maupun bagi mahasiswa itu sendiri.
Pada dasarnya hal yang tersebut diatas tidak perlu terjadi, karena media komunikasi yang sangat terbuka dan murah merupakan sumber daya yang sangat efektif dalam mengatasi kekurangan ilmu pengetahuan, dan rasanya apa bila kita mencoba untuk browsing di google pasti materi-materi yang kita butuhkan akan dengan mudah kita dapatkan, dengan demikian kita tidak perlu untuk mengharapkan sesuatu yang mungkin selama ini hanyalah angan-angan bagi diri kita sendiri, pengetahuan itu umum, dan tidak ada informasi yang rahasia.
Maka untuk mengatasi hal ini dibutuhkan keaktivan baik dari seorang dosen pengajar maupun mahasiswa itu sendiri. Dengan demikian apa yang dipelajari oleh mahasiswanya (dari dosen) bisa dimengerti dan di pahami oleh mahasiswa itu sendiri.

Mengatasi Virus Komputer

Kata virus komputer rasanya sudah tidak asing lagi bagi kita semua, terutama bagi teman-teman yang aktif di dunia komputer itu sendiri. Berdasarkan maknanya, virus komputer itu diciptakan untuk tujuan-tujuan tertentu dan dari ke sekian ribu tujuan pembuatan virus komputer itu sendiri alasan yang paling sederhana adalah kebanyakan virus maker itu membuat sebuah virus untuk ketenaran ataupun popularitas saja, untuk sampel bisa kita temui virus-virus komputer yang sangat menjengkelkan dan kadang-kadang bersifat merusak contohnya virus shortcut, ataupun virus yang menginfeksi file exe. Hal ini tentu sangat merugikan, terutama bila virus tersebut menginfeksi file yang sangat penting bagi kita (contoh virus sality) wah perlu di hancurkan tuch virusnya….
Oke, itu semua adalah sekilas tentang pengenalan virus dan saya rasa tidak perlu lama-lama kenalannya karena sudah pasti nanti akan kenal sendiri dengan yang namanya virus itu. Sekarang marilah kita bahas cara-cara mengatasi virus yang sudah menginfeksi komputer kita…..
1.Carilah induk virus tersebut di folder sistem volume information … dah ketemu lum ?, hhhhe pasti ga ketemu, ya di aktifin dulu file hiddennya caranya pilih bagian tools kemudian click folder optionnya.oke ? next setelah itu matikan check list pada pilihan hidden extention itu tu pusing w pake bahasa inggris terus pilih show hidden filenya juga. Udah ?
2.Setelah itu, buka folder sistem volume informationnya dan cari bagian chek poinnya dan apa bila ada yang mencurigakan hapus aja,cz ga penting ada file nangkring didalam folder itu. Oke?
3.Kalau tidak ada di dalam folder itu, pastikan tidak ada media penyimpanan tambahan yang lagi aktif di komputermu. Kemudian matikan komputer tersebut dan tekan tombol F8 ( safe mode). Dan lanjutkan aksimu….
4.Setelah aktif dalam safe mode, instalah anti virus yang sesuai dengan keriteria virus mu tapi sich yang biasa w gunain itu Avira sebab antivirus ini selain ringan fleksibel alias mudah digunain ….,meskipun menurut kebanyakan orang Avira itu antivirus yang rewel….
5.Udah di install lum ?, lau udah di install silahkan di scant tuch virus-virusnya cz w juga udah mulai males to nulis….
6. Ni cebenarnya cara yang paling tidak mau w gunain, tapi kalau semua cara diatas sudah ga mempa selain di lembiru ( lempar beli yang baru ), ada cara terbaik sekaligus tercemen sepanjang masa yaitu install ulang. Nah bagi teman-teman yang sering nginstall ulang siap-siap z to lempar beli yang baru cz ntar memori internalnya bakalan mengalami yang namanya bad sector jadi selamat mencoba…

Nah begitulah cara cara yang selama ini saya gunakan untuk mengatasi setan-setan yang berkembang biak di dalam komputer tersayang milik saya dan teman-teman saya. Dan apabila teman-teman pembaca sekalian punya cara yang lebih singkat dan efektif tolong di sharing ya ? namanya juga masih belajar salah-salah dikit wajar donk…..
Oya ni saya sekalian cantumin no saya yang masih aktif sampai sekarang, bila teman-teman ingin berbagi pengalaman dengan saya ataupun dengan team saya silahkan dihubungi ke no 081927969893. Oke guys, selamat membaca….

Rabu, 12 Januari 2011

Pandangan Terhadap Sistem Pakar

Menurut saya system pakar merupakan suatu aplikasi yang termasuk kedalam ruang lingkup kecerdasan buatan dan memiliki basis pengetahuan yang disusun berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh seorang atau beberapa pakar tertentu sehingga system tersebut seolah-olah menyerupai pakar tersebut. Dalam kehidupan sehari-hari system pakar sangatlah membantu, karena selain meningkatkan nilai efisiensi system pakar juga dinilai lebih efektif karena lebih mudah dan praktis, namun kendala yang dihadapi dilapangan tidaklah selalu sama dengan apa yang sebelumnya direncanakan sehingga system pakar itu sendiri memiliki sesuatu yang disebut dengan derajat atau nilai kepastian terhadap sebuah keputusan yang dihasilkannya.
System pakar itu sendiri dibuat dengan tujuan tertentu dan pastinya tujuan tersebut bersifat untuk membantu para pakar dalam mennyelesaikan suatu masalah ataupun bisa untuk digunakan sebagai referensi bagi penelitian yang akan dilakukan berikutnya.
Berikut adalah karakteristik yang harus dimiliki oleh sebuah system pakar :
1. High Performance
Yaitu system tersebut harus memiliki kemampuan dalam menyimpulkan masalah lebih cepat dan efektif, walaupun kenyataannya keputusan tersebut tidaklah 100% benar.
2. Adequate response time
3. Good reliability
4. Understandable
5. Flexible
Kelima karakteristik diatas sangatlah penting dan biasanya dijadikan sebagai acuan utama dalam membangun sebuah system pakar, sehingga tingkat kesalahan yang dimiliki oleh suatu system pakar tersebut lebih kecil.
Selain memiliki ke lima karakteristik tersebut, suatu system pakar memiliki beberapa elemen penting yang berfungsi untuk mendukung kinerja dari system pakar itu sendiri. Yaitu :
1. User Interface komunikasi antara user & SP Explanation Facility pemberian alasan pd user
2. Working Memori
3. Inference Engine
4. penentuan aturan yg hrs dipenuhi, prioritas aturan yg tercukupi, & prioritas yg tertinggi
5. Agenda daftar yg diprioritaskan dari aturan (4)
6. Fasilitas Pemrolehan Pengetahuan cara otomatis bagi pemakai untuk memasukkan pengetahuan dlm sistem.

Apabila system pakar tersebut sudah memenuhi kelima karakteristik dan ke enam elemen penting yang harus ada di dalam system pakar maka system tersebut bisa di katakan sebagai system yang memiliki tingak kepakaran yang cukup tinggi (pakar).
Namun, mengesampingkan berbagai penjelasan diatas ada beberapa hal yang membedakan suatu system pakar dengan seorang pakar yang asli. Yaitu bahwa sebuah system pakar tidak bisa berkembang secara mandiri, melainkan harus dikembangkan oleh seorang programmer yang mengimplementasikannya kedalam tampilan interface yang lebih mudah dimengerti oleh usernya dengan kata lain, sifat pengetahuan yang dimiliki oleh system pakar tersebut adalah tetap. Hal ini sangat berbeda dari apa yang dimiliki oleh seorang pakar yang sebenarnya, karena seorang pakar itu memiliki pengetahuan yang tidak tetap dan selalu berkembang sesuai dengan kemajuan yang ada di sekelilingnya. Maka dari itu, bisa dikatakan bahwa system pakar tersebut tidaklah lebih cerdar bila dibandingkan dengan seorang pakar yang sesungguhnya.

Selasa, 11 Januari 2011

ngetik sebelas jari

Didalam dunia komputer sering kali kita mendengar tentang mengetik cepat sepuluh jari, dan berdasarkan beberapa reset kecepatan mengetik sepuluh jari tersebut bisa mencapai sekitar 100 kata lebih per menitnya.
tapi akhir akhir ini dunia di kejutkan dengan fenomena baru yang sebenarnya tidak terlalu menarik untuk di teliti karena sama sekali tidak mendidik dan sedikit berlebihan, ada yang tahu apa itu ?
heheheee, mengetik sebelas jari lah jawabannya...
ada yang bisa, gw rasa tanpa diajarin oleh siapapun juga pasti bisa karena ini adalah cara yang paling mudah didalam mengetik tepatnya lagi yaitu perpaduan antara jari telunjuk kanan dan jari telunjuk kiri,
ada yang tidak suka ?, menurut saya sich sah-sah saja memangnya saya harus peduli dengan hal-hal yang tidak saya sukai...
ngomong-ngomong dari tadi w nulisnya menggunakan kata-kata saya mulu, pusing juga nich....
ya sudahlah, tugas kini sudah menumpuk dan harus segera di selesaikan off dulu ya...
bye-bye...

Tips sukses dalam menghadapi ujian akhir.


Bagi sebagian besar mahasiswa ataupun pelajar,ujian akhir merupakan momok yang paling menakutkan karena ujian akhir tersebut akan sangat menentukan tingkat keberhasilan seseorang tersebut. Nah,berikut ini ada beberapa tips dan trik untuk sukses didalam menghadapi ujian akhir. Hehehehe,tapi kalau ada trik yang agak gimana gitu ya itu sich pilihan dari anda sendiri apa mau mengikutinya ataupun hanya menganggap itu sebagai lelucon saja… setuju?
Kalau setuju, mari kita lanjutkan ke bagian yang paling ditunggu-tunggu, tips dan trik . check this out :
1.      Belajar
Bagian ini merupakan bagian yang paling penting dalam menentukan langkah bagi seseorang untuk berhasil dalam menghadapi ujian akhir, walaupun kurang banyak yang berhasil dengan cara ini tapi tingkat keberhasilan bagi yang menyukai cara ini sangatlah tinggi, tapi bagi saya sendiri sich cara ini kurang membantu.
2.      Istirahat yang cukup
So pasti, kalau mukanya ngantuk bawaan begadang nonton yang ga jelas apalagi kalau begadangnya sampe pagi. Di jamin nilainya pasti ancur total, terkecuali tuhan berkehendak lain alias ada keajaiban tersendiri ya itu sich namanya rezeki buat lo…, so istirahatnya harus cukup.
3.      Makan makanan yang bergizi dan bernutrisi yang cukup
Factor makanan sangat berpengaruh bagi tingkat kemampuan seseorang dalam menyerap suatu pelajaran baru kedalam memori di otaknya sehingga apa bila makanannya bergizi tinggi dan nutrisi untuk otaknya terpenuhi kemungkinan seseorang itu akan lebih mudah dalam menyerap pelajaran yang akan di ujikan nanti.
4.      Berdoa
Yang satu ini jangan sampai lupa, karena mau bagaimanapun hebatnya seseorang itu tentunya ada factor lain yang lebih menentukan keberhasilannya nanti. Jadi,jangan lupa berdoa ya guys?
5.      Cara terakhir dan tak terpuji…(‘’muka nyontek.com’’).
Sebenarnya sich cara ini merupakan cara yang paling ampuh, mantap, tidak terpuji dan penuh dengan resiko. Tapi kalau sudah kepepet, ya mau bagaimana lagi… mungkin rekan-rekan sekalian sudah mengetahi cara yang satu ini (‘’muka nyontek.com’’), yupz mencontek alias berkerja sama dalam keburukan dengan teman sebelah kiri,kanan, depan, dan belakangnya. Tapi cara yang satu ini sangatlah tidak di anjurkan, selain beresiko besar cara ini sebenarnya sama saja dengan kita menipu diri kita sendiri, ya bagaimana kita mau maju kalau kita sendiri masih tidak percaya dengan kemampuan kita sendiri. Jadi usahakan jangan sampai menggunakan cara yang satu ini ya teman…
Yupz cukup dulu tipz dari saya, saya sendiri masih sering menggunakan cara yang pertama sampai ke empat, tapi kalau cara yang terakhir itu hanya saya lakukan kalau sudah benar-benar tidak ada pilihan lagi alias tidak mengerti sama sekali ataupun lagi buntu ide apa yang bisa ditulis kedalam kertas lembar jawaban. Tetap semangat dan percayalah pada kemampuan diri kita sendiri mudah-mudahan ada jalan yang lebar yang akan terbuka untuk kita nanti, Keep Spirit….

Senin, 10 Januari 2011

Sistem Pakar

Sistem pakar merupakan salah satu bagian dari kecerdasan buatan, yang mana sebuah sistem dibuat sedemikian rupa agar bisa menyamai suatu pakar tertentu. Hal ini mengakibatkan aplikasi tersebut menjadi seperti hidup dan mampu berkomunikasi dengan usernya ( Pengguna sistem pakar ).
Hasil dari perhitungan yang dilakukan oleh sebuah sistem pakar tidaklah selalu benar, dan bahkan belum tentu kebenarannya karena sebuah sistem pakar itu sendiri memiliki tingkat derajat keyakinannya terhadap sebuah keputusan mengenai apa yang dianalisis oleh sistem pakar tersebut.
Meskipun tidak selalu benar dan kepastian terhadap masalah yang dianalisis tidaklah selalu tepat, tetapi sistem pakar bisa di jadikan sebagai alternatif lain untuk melakukan analisis secara mandiri.
Yang membedakan antara sistem pakar itu sendiri dengan pakarnya adalah sistem itu tidak bisa berkembang dengan sendirinya, dan sistem itu tidak bisa menganalisis suatu gejala berdasarkan kemungkinan-kemungkinan yang biasanya dilakukan oleh Seorang pakar yang sesungguhnya. Namun, terlepas dari hal itu sistem pakar memiliki tingkat keefektifan dan keefisienan yang lebih besar dari pada seorang pakar yang sesungguhnya. Bagaimana tidak, dengan menggunakan sistem pakar setidaknya seorang user bisa menghemat biaya dan waktu lebih dari 100% dengan kata lain luar biasa hemat, Namun perlu juga di garis bawahi bahwa sistem pakar itu tidaklah lebih pintar dari pada pakar yang sesungguhnya.

Minggu, 09 Januari 2011

Kiat Mendapatkan Hati Cewe' Idaman

Pada dasarnya manusia di ciptakan berpasang-pasangan agar bisa saling mengerti satu sama lainya dan menjadi tempat pelipur lara bagi mereka yang membutuhkannya. Namun sering kali beberapa orang diantara kita yang masih tidak bisa merasakan indahnya cinta.
Lalu, mengapa hal demikian bisa terjadi?
apakah dunia ini memang kejam dan tidak bisa di ajak kompromi?
apakah tampang selalu menjadi jaminan dalam mendapatkan pasangan?
jawabannya adalah bukan,berikut ini adalah beberapa kiat kiat untuk mendapatkan hati wanita yang kita cintai dan semoga bermanfaat bagi teman teman yang membutuhkan....

1. Berniat Lah dengan benar,
     Karena tingkat keberhasilan seseorang itu berawal dari seberapa serius tingkat keinginannya,dalam hal ini niat lah yang menjadi modal awal yang dibutuhkan.

2. Berkacalah.
    Kadang kadang kita sendiri lupa untuk mengintrospeksi diri kita sendiri sudah rapi kah penampilan kita?,ataupun sudah wangi kah kita? mungkin untuk kebanyakan orang hal tersebut kurang penting untuk di perhatikan namun sebenarnya hal ini merupakan hal yang paling penting dalam mendapatkan hati wanita idaman kita.

3. Cari Tahu apa saja tentang wanita idaman kita.
    Hal ini merupakan langkah yang paling penting dalam memasuki dunia wanita idaman kita, dengan demikian kita secara tidak langsung sudah maju satu langkah untuk mencuri perhatian dari si wanita tersebut.

4. Jadi lah orang yang paling penting didalam kehidupan wanita idaman kita tersebut.
    Apabila kita sudah menjadi orang yang penting dalam kehidupannya maka kita bisa dengan mudah mengetahui apa saja yang mereka inginkan dan apa saja yang bisa membuat mereka benci dan penting untuk di ketahui bahwa wanita itu kebanyakan ingin di perhatikan dan di manja, ya walaupun tidak semua wanita seperti itu tapi kebanyakan dari mereka itu menginginkan hal tersebut.

5. Raih dukungan dari orang orang terdekatnya.
    Misalnya teman teman akrabnya, atau bahkan orang tuanya karena hal tersebut akan sangat membantu usaha kamu nantinya apabila sudah memasuki tahap penyelesaian akhir..

6. Berusaha lah untuk terlihat kuat dan berwibawa dihadapannya.
    kebanyakan wanita itu menyukai laki-laki yang memiliki wibawa dan kuat, hal ini di karenakan wanita itu adalah mahluk yang selalu ingin memiliki tempat untuk berlindung dan apabila anda salah satunya, kemungkinan anda untuk mendapatkan cinta dari wanita tersebut akan terbuka lebar.

7. Tampil beda dari orang lain,dan jadilah diri anda sendiri.

8. Ungkapkan perasaan anda.
    hehehee, jujur ini adalah hal yang tersulit dilakukan bagi sebagian orang. karena kebanyakan diantara mereka itu malu untuk mengungkapkannya. Denger-denger sich katanya takut di tolak....
tapi jangan salah, cewe itu relatif suka lebih bersikap malu-malu kucing, padahal mau tapi bilangnya ga mau... harap maklum z boy itu alami namanya....
tapi alangkah lebih baiknya bila perasaan kita itu di ketahui oleh orang yang kita sayangi tersebut bukan?, dengan demikian sedikit demi sedikit beban yang kita pikul rasanya akan berkurang dengan sendirinya.Betul?
masalah ditolak ataupun di terima itu urusan yang kesekian yang penting kita selalu berusaha dan pantang menyerah.

yup itulah sedikit tips dari w, semoga bermanfaat bagi rekan-rekan yang membutukan. dan apabila ada kekurangan harap maklum karena saya juga manusia biasa. Yang penting kita semua sudah berusaha dan tetap semangat.


Dokter Cinta  :
                        Altri Namikaze

Sabtu, 08 Januari 2011

Program antrian dengan Pascal (Queue)

ne ada sintak program pascal yang membahas sedikit program antrian, Biasa tugas kuliah w masih pake bahasa pascal jadi buat yang ngebutuhin algoritmanya boleh dipake kok... gratis ga bayar....
ni sintaknya :
program queue;
 type
 link=^node;
 node=record
 next:link;
 key:integer;
 end;

 var

 U:integer;
 tail,Head:link;

procedure queinit; // Initializes the queue
begin

    New(tail);
    tail^.next:=nil;
    head:=tail;
end;

procedure put(u: integer); // Puts number u into the queue
var
  t: link;
begin
  New(t);
  tail^.key := u;
  tail^.next := t;
  tail := t;
end;

 function pop:integer; //Pops one number at a time
 var
 s:link;
 begin
    pop:=head^.key;
    s:=head;
    head:=head^.next;
    dispose(s);
 end;

 function empty:boolean;//checks if the queue is empty
 begin
    empty:=head=tail;
 end;

begin
  queinit;
  u := 1;
  put(u);  // Put 1 in the queue

  u := 2;
  put(u);  // Put 2 in the queue

  u := 3;
  put(u);  // Put 3 in the queue
end.

buat catetan sedikit, kalau ada yang ga sesuai harap di maklumi ya sebab w juga masih belajar juga.
so harap maklum z....

Kamis, 06 Januari 2011

Sinetron...

Akhir akhir ini industri perfilman di indonesia mulai dibanjiri oleh sinetron sinetron yang ceritanya mulai tidak membangun dan kadang-kadang cenderung tidak mendidik anak anak indonesia untuk menjadi cerdas, tidak sedikit diantara film-film itu yang malah mengandung unsur kekerasan dan sama sekali tidak mendidik.
lalu apakah komentar anda dalam menanggapi hal tersebut, karena tidak bisa dipungkiri bahwa hiburan tetaplah dibutuhkan masyarakat kita...
lalu bagaimanakah kriteria film yang mendidik tersebuk, bukan film yang hanya mengejar ratting tayang saja ataupun film yang hanya dibuat demi kepentingan tertentu....

anda sendiri yang menentukan....
pilihan ada di tangan kita, masa depan kita ada di tangan kita sendiri..
membatasi diri bukan berarti mati, yang penting kita mencoba untuk melakukan hal yang terbaik saja...

Minggu, 02 Januari 2011

Daftar Nama Anggota Team Belajar

Beberapa hari yang lalu,Saya dan teman teman yang memiliki keinginan dan motivasi yang sama telah mengadakan sebuah pertemuan yang membahas beberapa hal-hal yang menarik. diantaranya adalah rencana untuk membuat tim belajar yang kelak diharapkan bisa di jadikan sarana untuk berbagi ilmu pengetahuan terutama di dalam bidang bahasa pemrograman.

hari rabu kemarin, telah di sepakati beberapa hal yang diantaranya berhasil merumuskan rencana untuk kedepannya nanti kelompok ini berjalan. dan juga di sepakati bahwa tim ini di beri nama M.P.C.....,
hehehe,bukan media player clasic ya...., sebenarnya namanya sedikit ke ingris-ingrisan gitu tapi tenang z boy tetap cinta indonesia.....

M.P.C itu sendiri merupakan singkatan dari multy programing club yang beranggotakan :

1. Dora Sandi F.
2. M.Albar
3. Khairil Ilham
4. Panji Andhiko P.
5. Anang Prihantoro
6. Minarti
7. Ruri
8. Feri Hasfa
9. Dwi Parastiawan
10. Prima
11.Irfan E.
12.Anthony B.
13.Asep
14.Rudy

Dengan susunan pengurus sebagai berikut :
Manager : Muhamad Albar
Ketua     : Khairil Ilham
Sekretaris : Minarti
Bendahara : Ruri
Humas       : Prima,Feri,Irfan

kami sendiri mempunyai motto yaitu ..... baca dibawah....

Motto : " Menyelesaikan Masalah Tanpa Masalah "

yach begitulah namanya juga usaha, semoga apa yang kita semua inginkan tercapai dan berhasil nantinya... amin....
oy jadwal pertemuan nya setiap hari selasa jam 9 pagi, rabu jam 1 siang, dan hari sabtu jam 9 pagi....

Ok deh bos boring juga q nulis ada yang mau gantiin ga...?
kalau mau ya sudahlah...,
seperti kata bung bonda prakoso " ya sudah lah...."
ok.....,demikian lah saya ucapkan terimakasih atas perhatiannya saya mohon pamit....