Rabu, 16 Februari 2011

Memilih orang yang tepat untuk di jadikan sahabat.

Sering kali kita mendengar istilah berikut ini : " jangan lah memilih-milih dalam mencari teman...", namun ada juga istilah yang menyebutkan kalau teman kita yang sekarang ini bisa menentukan apa yang akan kita alami nantinya. Mengapa demikian ?, apakah sebegitu pentingnya urusan mencari teman ini ?.
jawabannya adalah ya, penting sekali bahkan lebih penting daripada hal yang penting sekalipun. mengapa demikian ?, karena teman yang bersama kita sekarang mencermikan sikap dan kepribadian yang akan kita jalani nantinya. misalnya kita berteman dengan seseorang yang jenius maka kita akan ketularan jeniusnya, kalau kita berteman dengan seorang maling maka akan ketularan malingnya, dan kalau kita berteman dengan orang yang alim maka kita akan ketularan alimnya juga.
Nah dari penjelasan diatas, bisa kita simpulkan bahwa urusan mencari teman ini sangat penting sekali. lalu apakah kita harus memilih milih teman, jawabannya ya... namun tidaklah harus dengan cara yang kasar ataupun membeda-bedakan kasta.
nah berikut ini adalah tips dan trik dalam memilih teman ala albar namikaze :
1. Buatlah batasan-batasan tertentu dalam diri kita sehingga kita memiliki acuan dalam menentukan baik buruknya seseorang yang menjadi teman kita.
2. Jadilah orang yang bersahabat dengan semua orang dan utamakan sikap memberi dan mengayomi setiap orang.
3. Buatlah orang yang berada disekitar kita menjadi nyaman berteman dengan kita sehingga orang itu bisa percaya dengan kita.
4. Buatlah penilaian tentang teman kita itu secara subjektiv sehingga kita bisa mengetahui yang terbaik untuk kita.
5. Memberikan kepercayaan yang kita  miliki kepada teman kita itu sekitar 30 % saja, karena tidak semua orang layak mendapatkan kepercayaan anda.
6. Berhati hatilah pada teman yang memiliki kemampuan untuk mempengaruhi anda, karena belum tentu apa yang ia katakan tentang sesuatu yang anda ingin tahu itu benar.
7. Hidari mengikuti kegiatan kegiatan yang bisa menjebak anda pada pergaulan bebas.
8. Terakhir, jauhi orang yang tidak bisa dipercaya ataupun tidak memiliki sifat amanah. karena orang yang seperti ini sangat berbahaya, bahkan bisa menjual anda pada orang yang memiliki niat buruk kepada anda.

Hehehehe, bagaimana bos ? sudah cukup kan tips nya hehehe....
namun tidak semua orang bisa kita nilai sikap dan sifat yang dimilikinya, karena seseorang itu memiliki tingkat kompleksitas dalam berfikir yang berbeda-beda sehingga sangat sulit untuk menebak sifat aslinya.

regard,

altri namikaze

Tidak ada komentar:

Posting Komentar